Yuk Kenali Kepribadian Ekstrovert dan Mitos Tentangnya!

Wpfreeware 2024-10-04 08:02:26 health

Siapa Sobat Glamours yang memiliki kepribadian ekstrovert? Pasalnya kepribadian ini dikenal dengan sifatnya yang periang, senang bergaul dengan orang, dan hobi mencari pengalaman baru. Secara istilah ekstrovert adalah tipe kepribadian yang cenderung mendapatkan energi dari interaksi sosial dan lingkungan eksternal.

Berikut ini beberapa karakteristik kepribadian ekstrovert dan juga mitos tentangnya! Sobat Glamours penasaran? Let’s check this out!


 Memiliki Banyak Teman

Source: Pinterest

Seseorang dengan kepribadian ekstrovert akan memiliki banyak teman dan kenalan. Hal tersebut karena kemampuannya dalam memulai percakapan, sehingga mampu membuat orang sekitar nyaman. Dilansir dari Simply Psychology, mereka dengan kepribadian ekstrovert tidak akan ragu untuk mengikuti berbagai komunitas demi mengisi waktu luang supaya tidak menghabiskannya seorang diri.


Terbuka 

Source: Pinterest

Karakteristik lainnya dari seorang ekstrovert adalah bersikap terbuka. Ini artinya, mereka akan lebih mudah dalam membagikan pemikiran dan perasaannya pada orang lain. Sebagai contoh, ketika menghadapi masalah, orang extrovert tidak akan ragu untuk mendiskusikan hal tersebut. Sementara itu, seorang introvert mungkin merasa perlu mempertimbangkan banyak hal sebelum mengutarakan pendapatnya.


Gemar berbicara


Source: Pinterest

Seorang ekstrovert tidak selalu cerewet, tetapi mereka cenderung lebih berani atau santai jika harus memulai percakapan dengan orang lain. Ketika bertemu orang baru, seorang extrovert biasanya tidak akan canggung untuk mengajak berkenalan terlebih dulu. Atau mengemukakan pendapat yang penting adanya.


Selain karakteristik terdapat juga mitos yang tersebar dari pemilik kepribadian ekstrovert, berikut diantaranya!


Cenderung Egois

Source: Pinterest

Para ekstrover sering dianggap sebagai individu yang selalu ingin didengar dan tidak peka terhadap orang lain, padahal mereka juga bisa menunjukkan empati. Sebagai sosok yang ceria, beberapa extrovert mungkin senang menunjukkan perhatian dengan cara membuat lelucon. Sayangnya, hal ini bisa disalahartikan sebagai ketidakpekaan.


Tidak butuh me time

Source: Pinterest

Mitos yang paling sering dibicarakan tentang ekstrovert adalah bahwa mereka tidak membutuhkan me time atau waktu untuk diri sendiri. Faktanya, seorang ekstrover tetap membutuhkan waktu bagi diri sendiri untuk menata suasana hati, beristirahat, atau merenungkan sesuatu namun dalam waktu yang lebih sedikit dibandingkan seorang introvert.


Tidak pernah sedih

Source: Pinterest

Meski hampir selalu bertingkah dengan penuh energi, bukan berarti seorang ekstrover tidak bisa merasa sedih. Namun, karena berkumpul dengan orang membuat mereka mendapatkan energi, kesedihan tersebut akan lebih sulit terlihat. Oleh karena itu, jangan heran jika suatu saat teman Anda yang merupakan ekstrovert menjadi lebih pendiam. Mungkin inilah momen ketika ia mengungkapkan kesedihannya.


Similar Post You May Like

Lokasi

Alamat: Jl. Kancra No 37, Buahbatu, Bandung 40262
(022) 7324011
09:00-17:00

Media Partner