Selain Kopi dan Teh, Ini Makanan dan Minuman yang Dapat Memicu Gigi Kuning

Wpfreeware 2021-08-15 06:10:31 health

Bagi beberapa orang, gigi yang berwarna kuning menjadi sebuah masalah yang dapat menganggu. Salah satunya adalah tidak percaya diri. Gigi kuning utamata dipicu oleh beberapa makanan dan minuman yang mengandung kadar asam yang tinggi. Agar terhindar dari gigi kuning, hindarilah makanan dan minuman berikut yang dapat memicu gigi kuning!

Wine

Ragam Manfaat Wine dan Risikonya bagi Kesehatan - Alodokter

Wine atau anggur merah juga dapat membuat gigi menguning. Ini karena wine mengandung asam tannic yang bisa menimbulkan noda bintik-bintik coklat pada gigi serta berisiko gigi menguning. Untuk mengatasinya, Anda bisa selalu menjaga kebersihan gigi dan mulut dan mengunyah permen karet tanpa gula setelahnya.

Buah citrus

10 Khasiat Buah Citrus Untuk Kesehatan Seperti Jeruk Nipis dan Lemon

Buah-buahan sitrus atau asam seperti lemon dan jeruk dapat membuat mulut menjadi asam dan dapat melemahkan enamel gigi, sehingga gigi akan menguning. Meskipun buah ini memiliki banyak manfaat untuk tubuh, namun lambat laun kandungan asamnya yang tinggi akan mengikis enamel gigi.  

Permen

6 Inovasi Rasa Permen Unik yang Bisa Kamu Temukan di Indonesia

Selain dapat merusak gigi, permen juga bisa membuat lingkungan asam di mulut sehingga lebih rentan memicu gigi menguning. Tak hanya pada permen saja, kue kering yang manis yang menempel pada gigi dapat menjadi makanan utama bagi bakteri di mulut. Saat bakteri memakan gula ini, mereka akan melepaskan asam yang membuat kerusakan gigi dan membuat gigi menjadi kuning.

Minuman bersoda

Meski enak dan menyegarkan, tetapi minuman bersoda memiliki tingkat keasaman yang tinggi. Tak hanya itu, soda juga mengandung zat asam, pewarna buatan, hingga pemanis buatan yang bisa melemahkan enamel gigi. Akibatnya, mengkonsumsi minuman bersoda terlalu sering dapat membuat gigi berlubang dan enamel gigi melunak yang bisa memicu gigi menguning.


Similar Post You May Like