Cara Tepat Menyimpan Parfum Dengan Awet!

Wpfreeware 2024-09-30 15:14:32 Fashion&beauty

Sobat Glamours siapa yang tahu kapan parfum kadaluarsa? Meski terkesan nggak ada tanggal kadaluarsa, parfum atau wewangian yang kamu sukai turut memiliki batas usia penggunaannya loh! Melansir dari Byrdie, Anda dapat melihat jika parfum sudah nggak dapat dipakai lagi dari beberapa faktor, diantaranya melihat usia penyimpanannya dan oksidasi produk itu sendiri. 


Berikut ini cara yang tepat untuk menyimpan parfum Anda agar awet hingga bertahun tahun! Yuk langsung simak disini!


Usia Parfum


Kebanyakan produsen parfum menyarankan untuk membuang parfum setelah menggunakannya 1-3 tahun. Anda dapat memeriksa tanggal produksi dan mempetimbangkan lamanya produk tersebut tersimpan dalam gudang sampai akhirnya berada di kamar Anda. Namun karena memiliki daya tahan yang berbeda dengan makanan, terkadang nggak masalah jika menggunakan suatu produk hingga 4-5 tahun lamanya. 



Oksidasi


Parfum yang telah lama digunakan umumnya nggak memudar, melainkan akan teroksidasi. Wanginya berubah menjadi asam, terkadang seperti besi atau plastik. Dengan kata lain, terlalu banyak oksigen dalam kemasan parfum dapat mengubah molekul fragrance yang mempengaruhi keseluruhan wewangian. Oleh karena hindari beberapa aroma yang oksidasi seperti citrus.


Hindari Cahaya


Mungkin cahaya atau sinar matahari yang menembus botol kaca parfum Anda akan terlihat cantik. Namun, menyimpan parfum di tempat yang terkena banyak sinar matahari hanya akan mempercepat usia penggunaannya. Sebab, sinar tersebut dapat menghancurkan molekul fragrance, menjadikan komposisinya kurang stabil dan rentan oksidasi. 


Simpan Di Tempat Sejuk


Kulkas jadi pilihan ideal untuk menyimpan parfum Anda. Namun jika kulkas tersebut sering dibuka oleh keluarga, hal tersebut hanya akan mempercepat usia penggunaan parfum karena produk terkena lampu yang menyala otomatis tiap pintu terbuka. Karenanya gunakanlah kulkas mini untuk skincare dan parfum yang khusus untuk menyimpan parfum dan produk kecantikan lainnya.  


Selamat mencoba!


Similar Post You May Like