Resep Popcorn Homemade, Wangi dan Gurih!

Wpfreeware 2024-05-22 03:33:31 resep

Source: Pinterest

Sobat Glamurs siapa yang hobby nonton? Pastinya kurang afdol jika tidak ditemani cemilan dan minuman yang enak! Berikut ini resep popcorn jagung simple yang bisa Anda tiru loh. Bahan dan cara membuatnya cukup mudah, rasa yang dihasilkan juga tidak kalah lezat dengan popcorn snack pada umumnya. Yuk langsung intip resep simplenya berikut ini!


Bahan:

  • 100 gram jagung popcorn.
  • 2 sdm minyak goreng.
  • Garam atau gula untuk rasa.
  • Mentega cair.

Cara Membuat:

  1. Hangatkan minyak pada panci ukuran besar di atas api yang tidak terlalu besar.
  2. Coba masukkan beberapa biji jagung. Jika sudah mulai ‘pop’, tutup pancinya.
  3. Setelah itu, tambahkan semua jagung dan tutup lagi. Kocok panci sesekali sampai jagung berhenti ‘pop’.
  4. Matikan api, beri garam atau gula sesuai dengan keinginan Anda, dan campurkan mentega cair bila suka.
  5. Hidangkan selagi hangat untuk rasa terbaik.

Similar Post You May Like