Ini Dia 3 Rekomendasi Kuliner Malam Terbaik Di Bandung Timur!

Wpfreeware 2021-10-20 12:00:19 Kuliner

Bandung merupakan surganya kuliner. Mulai dari makanan berat dan ringan bisa Anda temukan di Bandung. Semakin berkembangnya zaman, semakin banyak orang pun yang membuat inovasi dari makanan yang mereka jual agar terkesan tidak monoton dan membosankan.

Bagi Anda yang tinggal di Bandung Timur, terdapat beberapa makanan yang sangat di idolakan oleh masyarakat sekitarnya. Cocok untuk Anda yang ingin makan di malam hari, tapi menghindari nasi sebagai makanan pokoknya. Berikut merupakan tiga rekomendasi tempat kuliner malam di Bandung Timur.


Roti Bakar Lados Cibiru

Source: Google Roti Bakar Lados

Roti bakar yang memiliki berbagai varian rasa yang ciamik, mulai dari roti bakar original, keju dan mozarella. Selain roti bakar, ada juga loh roti lados, burger beef dan chicken, hot dog, dan sosis bakar yang pastinya rasanya dijamin bikin meleleh karena enak banget.

Bila kalian ingin memesan di aplikasi pesan makan, harga yang dibanderol dengan yang paling murah Rp7.000 untuk sosis bakar, dan termahal untuk harga roti bakar mozarella dan roti lados Rp20.000.

Lokasinya terletak di Cipadung Wetan, kecamatan Panyileukan, Kota Bandung, buka setiap hari, dari pukul 15.00-23.00 WIB.

Republik Kebab Premium Cinunuk 


Source: bandungcity.net

Berlokasikan di Jalan Permata Biru, No.110, Cinunuk, Cileunyi, Kabupaten Bandung, buka setiap hari dari pukul 11.00 -22.00 WIB.

Makanan olahan Timur Tengah ini, selain rasanya yang nikmat, juga campuran bahan-bahannya yang sehat, cocok dijadikan cemilan di malam hari yang pastinya bikin kamu kenyang deh.

Buat sobat glamours yang tinggal di Bandung Timur dan ingin menikmati kuliner nikmat ini, bisa datang langsung ke lokasi atau juga bisa pesan melalui aplikasi pesan makan.

Tersedia beberapa varian seperti kebab beef dan chicken, dengan varian rasa original, creamy cheese sauce, black pepper, bolognese, serta mozarella.

Untuk ukurannya ada small dan big, jika memesan di aplikasi pesan makan, harga yang dibanderol mulai dari Rp14.000 untuk ukuran small, dan Rp20.000 untuk ukuran big dengan sauce original.

Martabak Golden Memories Cibiru

Source: bandungcity.net

Berlokasikan di Jalan Raya Cipadung, No.153, Kecamatan Panyileukan, Kota Bandung, buka setiap hari, dari pukul 16.00-00.00 WIB, martabak ini menyediakan berbagai varian rasa dan harga, tidak berbeda jauh pada martabak pada umumnya. Cocok di kantong kita dan keluarga.

Namun, yang jadi favorit sebagian orang adalah martabak manis keju jagung dan ketan coklat kacang.

Jadi buat kalian yang ingin berkuliner malam, tapi gak mau makan nasi, 3 kuliner ini bisa jadi rekomendasi Anda untuk bersantai di rumah sambil mengemil. Kuliner apa nih yang mau pertama kalian coba?


Similar Post You May Like