Lebih Menyukai Korean Atau Amerika Make Up? Kenali Perbedaannya!

Wpfreeware 2021-09-14 07:58:22 Fashion&beauty

Make up memang erat kaitannya dengan hal yang dilakukan oleh perempuan. Ada yang menyukai bold make up hingga no make up make up look yang sebenarnya membutuhkan effort yang serupa namun dengan hasil yang berbeda. Dua negara yang menjadi trendsetter gaya make up yang biasa ditiru oleh kebanyakan orang adalah Korean make up dan Amerika make up yang keduanya memiliki hasil yang sangat berbeda.

Meski make up sama-sama memberikan manfaat yang sama yaitu menonjolkan kelebihan wajah dan mempercantik wajah anda, namun ke dua negara ini memiliki cara uniknya masing-masing dalam hal make up. Apa saja yang menjadi perbedaan make up Korea dan Amerika? berikut merupakan ulasannya.

Dewy VS Matte Skin

Source Photo : codeeight.com

Tentunya sudah menjadi rahasia umum jika Korean make up look menyukai tampilan make up yang dewy. Dengan gaya make up dewy, kulit memang akan terlihat lebih lembab dan glowing. Jauh berbeda dengan make up Amerika yang cenderung memfokuskan make up nya yang matte dengan mengandalkan foundation yang di aplikasikan pada wajah.

Bibir


Sangat amat jelas jika perbedaan riasan bibir Korea dan Amerika sangatlah berbeda. Korean make up look lebih menonjolkan gradasi warna bibir, dimana bibir luar terlihat lebih soft dan bibir bagian dalam terlihat lebih pink/merah. Berbanding terbalik dengan Amerika make up look yang lebih menyukai kesan bibir tebal dengan warna nude atau bold sekalipun. Bahkan penggunaan lip gloss pun kerap kali di aplikasikan karena bibirnya ingin terlihat tebal.

Mata

Source Photo : insider.com

Bagian mata merupakan bagian yang paling penting untuk membuat kesan yang fresh bagi penggunaan make up. Korean make up look akan memilih riasan yang minimalis dengan memilih warna netral seperti cokelat dan nude untuk eye shadow. Selain itu pulasan maskara pun tak terlalu di perlihatkan karena make up nya yang natural. Sedangkan make up Amerika justru akan memperlihatkan matanya agar terkesan tajam dengan make up bold. Bulu mata palsu, eye shadow yang bold serta eyeliner akan dipilih untuk menunjang riasan agar terlihat maksimal.

Contouring

Source Photo : canitksehatkita.com

Untuk teknik countouring sangat jarang sekali dilakukan oleh pecinta Korean make up look. Mereka justru seringkali menambhakna highliter untuk memberikan kesan wajah yang glowing. Sedangkan untuk perempuan Amerika sendiri countouring merupakan suatu kewajiban untuk mempertegas bagian rahang dan tulang pipi pada wajah.

Bagaimana sobat glamours, setelah mengenal perbedaannya anda lebih menyukai make up look yang mana?

Similar Post You May Like