Watch Out! Ini Dia Kesalahan Make Up Yang Paling Sering Dilakukan

Wpfreeware 2021-09-13 21:59:12 Fashion&beauty

Bagi sebagian kaum perempuan, make up merupakan hal yang krusial dan penting untuk menunjang penampilan sehari-hari mereka. Selain untuk kebutuhan sehari-hari, penggunaan make up juga bisa membuat perempuan tampil lebih percaya diri. Namun dalam menggunakan make up terdapat rules yang tidak boleh dilewatkan atau diabaikan.

Seringkali beberapa hal dibawah ini masih sering dilakukan banyak orang. Apa saja kesalahan make up yang paling sering dilakukan? Berikut merupakan ulasannya untuk anda.

Menggunakan Sunscreen SPF Tinggi


Gunakanlah sunscreen dengan kandungan SPF yang disesuaikan dengan aktivitas yang akan anda lakukan. Karena tidak ada gunanya menggunakan SPF tinggi untuk kegiatan sehari-hari yang tidak terekspos sinar matahari karena anda pun harus tetap mengoleskannya 2-3 jam sekali. Jadi meskipun anda menggunakan SPF 50, bukan berarti kulit anda akan terbebas dari sinar matahari.

Menggosok Wajah Dengan Kasar


Jika anda berpikir jika menekan wajah dengan kasar saat membersihkan make up akan membuat kotoran terangkat bersih, anda salah. Menggosok wajah dengan kasar akan membuat kulit anda lebih kering dan menyebabkan iritasi sehingga kelembapan kulit alami perlahan akan memudar. Gosoklah secara lembut dan secukupnya agar kulit anda tetap lembab dan sehat.

Menumpuk Foundation Yang Belum Kering


Jika anda sering menggunakan foundation untuk riasan wajah anda, anda jangan langsung menumpukkan make up lain ketika tekstur foundation masih basah. Butuh waktu untuk foundation menyerap sempurna pada kulit wajah. Tunggu beberapa saat hingga foundation kering, barulah anda boleh memberikan make up lain pada wajah anda.

Tidak Mencuci Kuas Make Up Dengan Teratur


Bukan hanya tentang kebersihan wajah anda saja yang harus diperhatikan. Namun juga tools yang digunakan untuk ber make up seperti beauty blender, spons bedak hingga kuas yang anda gunakan untuk mengaplikasikan highlighter,shadow, hingga blush on juga tak kalah penting. Cucilah tools make up setiap dua minggu sekali untuk menghilangkan debu dan kotoran di dalamnya.

Similar Post You May Like