Referensi Tempat Makan Sambal Favorit Di Bandung

Wpfreeware 2021-08-12 04:48:34 Kuliner


Tak lengkap rasanya bila orang Indonesia memakan hidangan pelengkap nasi tanpa menghadirkan sambal di dalamnya. Terdapat banyak jenis sambal yang terdapat di Indonesia. Rasanya yang khas dan pedas, membuat para pecinta sambal enggan ketinggalan sambal pada makanannya. Seperti dibawah ini merupakan referensi tempat makan dengan sambal yang favorit di Bandung.

RM.Sari Rasa


Berlokasi di Jl.Natuna No.29 dan Jl.Katamso No.49, Kota Bandung tempat makan ini menyajikan berbagai macam sambal. Namun menu andalan disini adalah sambal hejo yang memiliki citarasa yang menggunakan cabai rawit sebagai bahan utamanya. Sambal ini menyegarkan karena ditambah ulekan tomat hijau yang di ulek kasar.

Kedai Mamah Eha


Memiliki sambal dengan rasa yang membakar lidah, anda harus siap-siap berkeringat. Disini pun anda tak hanya disuguhkan dengan ayamnya yang empuk namun juga kripik singkongnya yang juga pedas. Harganya di bandrol dmulai dari Rp.10.000-Rp.45.000.

Warung Nasi Ibu Imas


Warung nasi satu ini pasti sudah populer di kalangan warga Bandung. Tak hanya karena anda bisa memilih berbagai menu khas Sunda yang lezat, disini anda juga bisa menikmati lezatnya sambal dadak dan sambal karedok yang memiliki rasa yang khas. Tempatnya berada di Jl.Pungkur No 81.

Similar Post You May Like

Lokasi

Alamat: Jl. Kancra No 37, Buahbatu, Bandung 40262
(022) 7324011
09:00-17:00

Media Partner