Tempat Thrifting Untuk Pemburu Barang Bekas Di Bandung

Wpfreeware 2021-08-05 02:43:05 Fashion&beauty


Bagi anda pecinta barang bekas dengan ke otentikannya anda bisa melakukan thrifting di tempat-tempat yang menjual barang bekas. Biasanya anak muda zaman now mencari baju bekas yang masih memiliki kualitas yang masih baik untuk sekedar dipakai atau di bisniskan dengan harga tinggi. Bagi anda yang membutuhkan referensi, anda bisa mengunjungi beberapa tempat thrifting di Bandung. Berikut ulasannya.

Pasar Cimol Gedebage


Tentunya tak berlebihan jika anda menyebut tempat ini sebagai surganya pecinta thrifting. Cimol yang berarti Cibadak Mall kini berpusat di Jl.Soekarno-Hatta Bandung. Disini anda akan menemukan pakaian dengan model-model yang ciamik dan dengan kualitas yang baik tentunya.

Pasar Jumat Pusdai


Pasar yang satu ini akan lebih cocok jika disebut dengan pasar kaget karena hanya buka seminggu sekali. Terletak di sekitar salah satu masjid terbesar di Bandung Pusdai (Pusat Dakwah Islam) disini anda bisa menemukan barang bekas hingga baru, mulai dari pakaian, sepatu hingga peralatan rumah tangga.

Pasar Lilin


Jika yang namanya ‘pasar’ kita jumpai buka di pagi hari, berbeda dengan pasar lilin yang dibuka saat hari sudah gelap. Berlokasi di Jl.Astana Anyar No.328, Pelindung Hewan ini terbilang unik karena penerangan yang digunakan untuk berburu barang bekas ini hanya menggunakan lilin. Harganya pun sangat terjangkau, anda bisa membeli produk fashion mulai dari Rp.10.000 saja loh sobat glamours!

 

Similar Post You May Like