Referensi Kuliner Di Jalan Asia Afrika Bandung

Wpfreeware 2021-08-04 07:22:28 Kuliner

Terdapat banyak jalan yang bersejarah di Bandung, seperti Banceuy, Braga dan juga Asia Afrika. Kawasan Asia Afrika tak hanya menjadi ikon bersejarah Bandung, tetapi juga kulinernya yang beragam bahkan beberapa diantaranya ada yang legendaris. Mulai dari makanan ringan hingga makanan berat bisa anda nikmati di kawasan ini. Dibawah ini merupakan beberapa referensi kuliner di kawasan Asia Afrika Bandung.

Mie Naripan


Mie Naripan termasuk ke dalam kuliner legendaris di Bandung. Keadaan bangunannya yang tidak pernah berubah dari tahun ke tahun juga diikuti dengan taste menunya yang selalu konsisten dengan mie nya yang lezat. Lokasinya berada di Jl.Naripan No.108. Disini anda bisa menikmati olahan mie yang khas dengan rasa yang otentik.

Batagor Kingsley

Batagor Kingsley Oleh-Oleh khas Bandung bikin ngiler | Direktori Website  Toko Online & Perusahaan Indonesia - DirwebID

Pasti anda sudah tidak asing lagi dengan kudapan renyah yang diselimuti dengan bumbu kacang yang kental. Batagor Kingsley juga menjadi makanan yang sering dijadikan oleh-oleh untuk para wisatawan. Bentuknya yang besar dengan rasanya yang lezat membuat batagor ini memiliki beberapa cabang di Bandung, salah satunya ada di Jl.Veteran No.25, Asia Afrika Bandung.

RM.Linggarjati


Berdiri sejak tahun 1950, Rumah Makan ini telah menjadi kuliner legendaris di Bandung. Mie pangsitnya yang terkenal membuat banyak orang penasaran dengan rasanya. Tempat makan yang menjadi salah satu pelopor bakmie di Bandung ini berlokasi di Jl.Balonggede No.1, Balonggede, Kec.Regol, Bandung.

Warung Sate Sidareja Pak Gino


Jika anda sedang ingin memakan makanan otentik khas Indonesia, anda bisa memilih warung sate sidareja Pak Gino. Disini anda tak hanya menikmati sate saja, namun gulai dan nasi goreng juga bisa anda nikmati disini. Lokasinya berada di Jl.Sunda No.76, Bandung. 


Similar Post You May Like