Konferensi Pers Virtual Pekan Olahraga Nasional XX Papua

Wpfreeware 2021-09-28 13:38:46 hotnews

Telah diselenggarakan Konferensi Pers Virtual Pekan Olahraga Nasional (PON) XX pada 28/9/2021. Acara ini diselenggarakan mulai dari pukul 10.00-11.30 WIB / 12.00-13.30 WIT via Zoom. Acara yang di selenggarakan di Stadion Lukas Enembe ini dilaksanan mulai dari tanggal 2 Oktober - 15 Oktober. Awalnya PON ini memang akan diadakan pada tahun 2020 namun tertunda karena adanya Pandemi Covid-19. Konferensi Pers ini dihadiri oleh beberapa pembicara seperti oleh Jesaya Christian selaku brand management L-Men, Vera selaku Koordinator Revenue PON dan Mury Kuswari selaku Nutrisionist.

Pelaksanaan PON ini merupakan pelaksanaan pertama kalinya di Papua. Ini merupakan sejarah baru bagi Indonesia. Terdapat 56 cabang olahraga yang akan diselenggarakan di PON Indonesia yang ke XX. Bekerjasama dengan L-Men sebagai official supporting PON dimana juga serupa dengan PON, L-Men juga telah hadir selama kurang lebih 20 tahun. L-Men mendukung performa optimal para atlet untuk memberikan asupan nutrisi selama keberlangsungan PON.


Menurut Mury Kuswari selaku nutrisionist persiapan sebenarnya dilakukan 80% sebelum saat pertandingan berlangsung. Hal-hal yang perlu diperhatikan saat pra latihan adalah asupan karbohidrat dan jangan sampai hidrasinya tidak tercukupi. Selain itu juga berat badan merupakan hal yang sensitif sehingga jangan sampai menyusut karena harus tampil maksimal.




Tak hanya itu proses recovery juga penting, sehingga asupan nutrisi yang baik saat akan istirahat sangatlah krusial. Dalam Press Conference, Mury juga mengatakan jika jangan sampai para atlet kekurangan protein karena dapat menurunkan performa. Degan diberikannya protein, metaboleisme tubuh pun akan meningkat. Istirahat dengan cukup juga merupakan bagian dari recovery yang baik.

Di akhir acara, Vera selaku Koordinator Revenue PON XX juga mengharapkan pada pertandingan yang kurang lebih dilaksanakan selama 2 minggu ini menjadi tolak ukur untuk dapat menciptakan potensi baru di dunia olahraga. Dengan tuan rumah Papua, diharapkan para atlet yang berasal dari berbagai daerah PON XX pun terselenggara dengan lancar. Waktunya untuk para atlet menunjukan hasil terbaik setelah rangkaian latihan di lakukan sesuai dengan tagline dari PON Papua XX yaitu \'Torang Bisa!\'.

Similar Post You May Like