Rekomendasi Tempat Makan Andalan Di Naripan Bandung

Wpfreeware 2021-08-22 06:43:10 Kuliner


Bandung merupakan surganya kuliner. Tak heran jika banyak orang yang rindu akan makanan dan jajanan khas Bandung. Mulai dari makanan berat hingga makanan ringannya selalu membuat lidah terasa dimanjakan. Salah satu kawasan yang di dalamnya terdapat kuliner yang melegenda dan juga otentik adalah Naripan. Kawasan yang termasuk jalan besar ini memiliki keberagaman kuliner di dalamnya. Berikut merupakan referensi kuliner bagi anda yang sedang berkunjung ke daerah Naripan.

Mie Naripan


Salah satu makanan legendaris di Bandung yang telah berdiri sejak 1965 ini menyajikan resep warisan turun temurun. Sehingga tekstur mie yang dibuat sendiri ini kenyal dan legit. Beberapa menu andalan yang bisa anda coba disini adalah mie yamin dan mie kuah naripan. Meskipun harganya cukup harus membuat anda merogoh kocek yang dalam, namun rasanya tidak mengecewakan. Lokasi dari mie Naripan ini ada di Jl.Naripan No.108 Bandung.

Roemah Legit


Selain akan disuguhi oleh berbagai menu yang menggiurkan, disini juga anda akan dibuat nyaman karena tempat dan suasananya yang membuat nyaman dan mewah. Anda bisa mencicipi berbagai makanan dan minuman khas Indonesia seperti Soto, Nasi Goreng dan juga Bir Pletok. Tempat makan ini mengemas makanan khas Nusantara dengan konsep yang modern. Lokasinya berada di Jl.Embong No.15, Naripan, Bandung.

Mie Bakso Si Boy


Disini anda bisa memilih berbagai varian mie, mulai dari yamin manis, asin atau kuah. Meski dijajakan di tempat sederhana, namun soal kualitas rasa anda jangan meragukannya lagi. Anda juga bisa memilih berbagai topping untuk menemani mie pilihan anda, seperti ceker, bakso, ayam hingga babat pun tersedia disini. Lokasi mie bakso si boy berada di Jl.Naripan No.34 Bandung.

Similar Post You May Like