Referensi Cafe Dengan Konsep Unik Di Bandung

Wpfreeware 2021-08-18 05:46:12 Kuliner


Selain menjadi kota yang dikenal dengan paras perempuannya yang cantik, Bandung juga terkenal dengan kulinernya yang memanjakan lidah anda. Tak hanya kuliner yang berinovasi menjadi lebih nikmat, namun juga tempatnya yang di desain semakin menarik dan eye catching. Banyak tempat makan/kafe yang sekarang menarik perhatian masyarakatnya dengan desain interior yang menarik dan instagramable sehingga cocok untuk anda yang akan foto OOTD. Berikut merupakan referensi cafe dengan konsep unik di Bandung.

Taman Kardus


Jika anda mencari kafe dengan konsep yang simpel namun tak biasa, anda bisa melipir ke Taman Kardus. Kafe yang berloksi di Jl.Sersan Bajuri No.102, Parompong, Bandung. Desain interior di kafe ini layaknya kardus yang bias akita temui. Mulai dari meja, kursi hingga lampunya melibatkan kardus dalam pembuatannya. Selain itu, pohon pinus yang ada di kafe ini membuat tempat semakin cozy dan sejuk.

The Pop Up


Bagi anda yang menyukai belanja, anda akan pcocok jika melipir tempat belanja sekaligus tempat makan The Pop Up. Dengan memadukan cat dengan warna yang neon terang membuat anda dan teman-teman cocok untuk berfoto ria. Sesuai namanya, semua makanan disini disajikan dalam box karton. Lokasinya bertempat di Jl.Sukajadi No.199, Cipedes, Bandung.

Aspasia Coffee


Disini, anda bisa menikmati makanan dan secangkir kopi dengan suasana alam. Lokasinya berada tak jauh dari Tangkuban Perahu. Dikelilingi oleh hutan pinus, tempat ini juga memiliki udara yang sejuk. Kopi yang digunakan juga mayoritasnya menggunakan kopi yang berasal dari Jawa Barat seperti Arabica Ciwidey. Aspasia Coffee berlokasi di K.M.8 Jl.Tangkuban Perahu Raya, Cikole, Lembang, Kabupaten Bandung Barat.

Similar Post You May Like